Kamis, 12 Januari 2012

Ilmu Bantu Geografi


Berdasarkan beberapa pengertian geografi di atas, ternyata obyek kajian geografi sangatlah luas karena mempelajari yang ada di atas permukaan bumi, di permukaan bumi dengan segala macam aktivitas semua fenomenanya dan interaksinya serta di bawah permukaan bumi. Oleh karena itu geografi memerlukan  ilmu bantu / penunjangnya.Di bawah ini adalah beberapa contoh ilmu bantu / penunjang geografi   
1. Geologi                   :  yaitu ilmu yang mempelajari lapisan batuan penyususn bumi
2.Geomorfologi        :  yaitu ilmu yang mempelajari bentuk permukaan bumi dan proses terbentuknya permukaan bumi
3. Meteorologi          :  yaitu ilmu ysng mempelajari cuaca ( keadaan atmosfer pada suatu tempat yang relatif sempit dan dalam jangka waktu yang relatif terbaras )
4. Klimatologi          :  yaitu ilmu yang mempelajari iklim (keadaan atmosfer pada suatu tempat yang relatif luas  dan dalam jangka waktu yang relatif lama )

5. Demografi            :  yaitu ilmu ysng mempelajari tentang kependudukan, antara lainhubunganya dengan jumlah dan pertumbuhan, komposisi serta migrasi penduduk
6. Hidrologi              :  yaitu ilmu yang mempelajari tentang lapisan air yangada di permukaan bumi, di bawah tanah, proses terjadinya, sirkulasi dan persebaranya
7. Oceanografi         :  Ilmu yang mempelajari lautan, antara lain tentang sifat air laut dan gerakan air laut
8. Botani                  :  yaitu ilmu ysng mempelari tumbuh – tumbuhan
9. Zoologi                 :  yaitu ilmu yang mempelajari dunia binatang dan pembuatan klasifikasi aneka bentuk binatang
10. Astronomi          :  yaitu ilmu yang mempelajari benda – benda langit atau luar angkasa seperti matahari,bulan, bintang dan planet-planet
11. Kartografi          :  yaitu ilmu yang mempelajari pembuatan peta
12. Geografi Politik :  yaitu ilmu yang mempelajari kondisi – kondisi geografik seperti batas – batas perebaran penduduk, dan fakror-faktor yang berhubungan dengan keperluan negara
13. Sosiologi            :  Ilmu yang mempelajari tentang sifat,perilaku dan perkembagan masyarakat
14. ekonomi             :  ilmu yang mempelajari asas asas produksi, distribusi dan konsumsi ( pemakauan ) barang dan jasa
15. Biogeografi        :  yaitu studi tentang persebaran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar